News

DPW PPNI NTB Sukses Gelar Rakerwil & Resmi Miliki Pusbangdiklat

Oleh Admin Senin, 29 Januari 2024


Infokom DPP PPNI - Konsistensi Dewan Pengurus Pusat (DPP) Persatuan Perawat Nasional Indonesia (PPNI) untuk memberikan arahan dalam upaya penguatan organisasi profesi di level kepengurusan DPW PPNI.

Sehubungan hal itu, Ketua Umum DPP PPNI Harif Fadhillah menghadiri Rakerwil DPW PPNI NTB digelar di Astoria Hotel, 27-28 Januari 2024.

Kegiatan ini dihadiri Sekretaris Jenderal DPP PPNI Mustikasari, Ketua DPP PPNI Bidang OKK Abdul Rakhmat dan Korwil III DPP PPNI (Bali, Nusa Tenggara) I Gusti Ngurah K Sukadarma.

Dalam keterangan tertulis, bahwa Rakerwil ini bertujuan untuk menyusun kebijakan dan program kerja pada tingkat wilayah dan menindaklanjuti hasil Rapat Kerja Nasional (Rakernas) DPP PPNI.

Pada Rakerwil kali ini telah dihasilkan beberapa kebijakan dan program untuk penguatan organisasi, peningkatan Etik dan Hukum, Sistem Informasi, Penelitian dan Kesejahteraan bagi anggota.

Selain itu, Rakerwil tersebut juga dibahas peran organisasi pasca diterbitkannya Undang Undang Nomor 17 Tentang Kesehatan.

Sebelumnya, kegiatan tersebut diawali dengan Pelantikan Badan Pusbangdiklat DPW PPNI NTB, Pembekalan dan Penguatan Organisasi & Sosialisasi Badan Sertifikasi PPNI.

Dengan Rakerwil Ini diharapkan dapat meningkatkan silaturahmi antar pengurus DPW, DPD dan Ikatan/Himpunan serta menyusun program dan keputusan bersama. (IR)

 

Sumber : DPW PPNI NTB

 

 

Dikembangkan oleh PPNI-INNA.ORG - Departemen Teknologi Informasi © Copyright 2023